Tehnik Kuminer Molekuler Gastronomy

Tumis oncom yang disajikan layaknya tanaman dalam pot. Tanah merah kecokelatan sebagai oncom dan tanamannya adalah kemangi.

Kuliner Dunia di Indonesia

Kuliner khas berbagai negara meningkat seiring dengan kepopuleran sebuah negara di Indonesia.

Dinner Dilemma

Some people say that really bored daily meals for dinner. It called “dinner dilemma”. She always eat similar food everyday and nothing combination. Do you feel that?.

Intip Interior Unik di Kantor Google

Salah satu kantor impian untuk menghabiskan waktu saat kerja adalah kantor Google. Siapa yang tidak mengenal Google?

Tradisi Minum Teh Ala Bangsawan Inggris

Sebuah sejarah unik menjadikan minum teh sebagai tradisi di Inggris.

Senin, 29 Juni 2015

BREAKFAST AROUND THE WORLD

Sarapan ala Amerika, Inggris, Prancis, Italia, Inggris

Amerika
Time is money, slogan ini sepadan dengan masyarakat Amerika yang memiliki kesibukan luar biasa. Mereka enggan menghabiskan waktu untuk hal-hal yang tidak berguna. Mungkin alasan inilah yang memunculkan banyaknya makanan cepat saji yang tersebar di Amerika. Sarapan dan makan siang haruslah makanan cepat saji menurut style mereka.   

Begitu pentingnya sarapan bagi penduduk di negara maju seperti Eropa dan Amerika, karena mereka tak pernah melewatkan sarapan. Nyatanya mereka sangat sadar akan pentingnya sarapan. Daripada melewatkan sarapan, mereka akan bangun lebih pagi untuk sarapan di restoran favorit. Ketika kesibukan melanda mereka lebih memilih untuk membungkus makanannya dan menyantapnya di kendaraan.

Sandwich, waffle dan panckage merupakan hidangan Amerika yang banyak tersedia di restoran cepat saji. Waffle dan panckage hangat dipadukan dengan siraman sirup maple. Langkah yang paling mudah di setiap rumah tangga Amerika menghidangkan sereal sebagai sarapan bersama susu. Sarapan lebih lengkap dihidangkan bersama kentang goreng, sosis, bacon dan telur mata sapi bila waktu memungkinkan.

Sarapan pagi biasa dinikmati bersama secangkir kopi. Sementara banyak coffee shops tersebar di Amerika. Salah satunya starbuck coffee yang membuat orang Amerika senang mampir hanya untuk secangkir kopi di tengah perjalanan menuju ke kantor. 

Prancis
Negara ini begitu terkenal dengan pastry-nya yaitu roti berlapis dan berongga sedikit lebih renyah dari roti biasa. Biasanya berupa baguette, croissant, brioche dan pain au chocolat porsi kecil yang menjadi incaran saat sarapan. Sebagi teman pendampingnya, mereka menyajikannya bersama espresso bercampur susu panas dalam cangkir jumbo. Bila ingin lebih mudah cukup sediakan jus jeruk dan espresso.

Croissant adalah jenis pastry yang paling pepuler dari Prancis. Jenisnya ada plain croissant dan croissant dengan butter. Biasanya croissant dipotong menjadi dua bagian kemudian dioles dengan butter atau selai diatasnya saat sarapan. Croissant nikmat disantap dengan mencelupkannya ke dalam kopi atau cokelat hangat.   

Prancis sangat terkenal dengan makanan porsi kecil. Dengan jenis dan jumlah yang sederhana membuat sarapan dipandang sebagai sajian mungil atau petit dejeuner (petit= kecil, dejeuner= makan siang).

Begitu mudahnya menemukan toko roti atau boulangerie di Prancis, boulangerie bertebaran dimana-mana. Bahkan dalam satu blok apartemen memiliki 5 boulangerie yang saling berdekatan. Beruntungnya masyarakat Prancis bisa membeli roti fresh from the oven. Rata-rata toko roti sudah buka sejak pukul 5 pagi dan sudah banyak yang mengantri. Biasanya makin tua resep rotinya toko rotinya semakin laris.

 Italia
Coffe shop rasanya tak hanya ada di Amerika. Ya, karena dari Italia lah sebenarnya kedai kopi berasal. Coffee culture pun akhirnya berkembang di negeri ini. Buat orang Italia, sarapan pagi menjadi sebuah ritual. Terutama saat weekend yang menggelar perayaan sarapan mulai pukul 7 hingga pukul 11. Mereka akan mengunjungi kedai kopi yang tersebar di Italia.

Minuman favoritnya berupa cappuccino susu dengan roti tawar beroleskan selai hazelnut. Masyarakat Italia tidak mengkonsumsi cappuccino diatas jam 10 pagi. Orang Italia punya alasan menyeruput cappuccino dengan lebih banyak campuran susu daripada kopi sehingga tinggi kalori.

Susu memiliki laktosa (gula) dan tubuh akan menyerap laktosa dan lemak susu lebih cepat. Sehingga energi karbohidrat segera didapat sebelum kafein menstimulasi organ tubuh tertentu.

Capuccino dapat disandingkan dengan biscotti berupa roti kering dengan beberapa rasa seperti vanilla, cokelat dan moka. Tak hanya cappuccino, sarapan ala Italia juga disertai dengan espresso dalam cerek kopi mungil dari baja berjuluk moka. Seporsi espresso dituangkan dalam gelas ditemani cornetto berupa croissant isi cokelat.  

Inggris
Sedikit lebih berat dari negara lainnya, Inggris menyajikan sarapan tinggi protein dan karbohidrat yang kerap tersaji di waktu luang akhir pekan. Terdiri dari telur, bacon,sosis, baked beans, tomat iris, tumis jamur dan roti tawar. Selain itu mereka juga mengkonsumsi sereal yang mengadaptasi gaya Amerika.

Selain sereal santapan lainnya berupa buah yang tentunya disesuaikan dengan musim, roti dan marmalaide (selai jeruk). Minumnya secangkir teh yang dicampur susu dan gula. Teh khas Inggris dikenal dengan istilah English Breakfast Tea. Teh ini disinyalir mengandung kafein yang dipercaya dapat meningkatkan konsentrasi dan baik untuk metabolisme tubuh saat pagi hari.


Sarapan pagi di Inggris dimulai pukul 7 hingga pukul 9 dengan menu yang berbeda saat masuk musim dingin. Saat musim dingin tiba masyarakat Inggris lebih memilih mengkonsumsi semangkuk havermut. Masyarakat Inggris juga mengkonsumsi english black pudding disajikan dengan telur, sosis, kacang, hash brown (kentang) dan tomat. 

Sabtu, 20 Juni 2015

SUDAHKAH MAKAN SAHUR ANDA BERKUALITAS?

Bugar Saat Puasa, Makanan berenergi saat puasa
Bulan puasa memang bukan halangan untuk melakukan aktivitas sehari-hari. Justru dengan bekerja kita seakan lupa kalau sedang puasa. Tiba-tiba saja waktu berbuka sudah tiba. Tapi banyak juga yang merasa kurang fit dan lemas saat puasa dan menjelang pertengahan hari rasa kantuk kerap melanda. Keadaan ini sebenarnya ditentukan oleh kualitas sahur dan berbuka. Apakah makanan yang masuk ke tubuh saat sahur dan berbuka puasa sudah memenuhi nutrisi tubuh?

Kalau menurut dr. Phaidon Toruan, corporate health trainer, rasa lemas saat berpuasa merupakan efek dari berkurangnya karbohidrat akibat jumlah asupan yang berkurang. Sehingga gula darah menjadi rendah dan tubuh jadi tidak berenergi. Selain itu karena hilangnya cairan tubuh yang terjadi saat puasa sehingga tubuh menjadi lemas.

Menurut ahli gizi, dr Fiastuti Witjaksono, MS, SpGK ketika puasa, metabolisme tubuh akan berubah. Karena selama 14 jam tubuh tidak diberi asupan makanan dan cairan apapun. “Seringkali orang mengabaikan asupan makanan saat sahur dan berbuka. Makanan yang dimakan juga saat sahur dan buka pun asal-asalan. Kalau seperti ini justru mudah sakit, “ katanya.

Jadi penting untuk memperhatikan konsumsi makan sahur dan berbuka. Bahkan banyak juga masih meninggalkan sahur atau sekedar minum air putih. Padahal manfaat sahur itu penting untuk asupan energi selama puasa sehingga kondisi tubuh tetap sehat dan kuat menjalani puasa.

Makan sahur menempati porsi 40% dari kebutuhan makanan dalam sehari. Makan besar 30% dan 10% makanan kecil. Makanan kecil ini bisa dikonsumsi mendekati waktu imsak. Jangan lupa konsumsi air putih tiga gelas sebelum imsak.

Sedangkan makan berbuka menempati porsi 60% yang terbagi sekitar 15% berbuka dapat diisi dengan makanan manis atau tajil. Untuk makanan lengkap 30% dan 15% untuk makanan kecil dan minum air putih.

YOU MUST EAT
Apa saja sih makanan yang perlu kita makan agar tubuh tetap fit? Asupan energi selama puasa didapat dari makan sahur. Untuk itu, sebaiknya konsumsi bahan makanan yang mengandung karbohidrat terutama dari jenis karbohidrat kompleks. Jenis karbohidrat ini terdapat pada gandum, roti, nasi merah, ubi, kentang dan kacang-kacangan. Karbohidrat kompleks mengalami proses pencernannya lebih lambat di dalam tubuh. Sehingga kita bisa merasakan waktu kenyang yang lebih lama.

Selain itu, konsumsi bahan makanan berserat tinggi terutama yang berasal dari buah-buahan dan sayuran. Buah pepaya dan pisang memiliki kandungan serat yang cukup tinggi. Anda juga bisa konsumsi oat, masaklah oat bersama susu agar lebih mengenyangkan. Selain kandungan seratnya yang tinggi oat lebih praktis disajikan saat harus terburu-buru sahur.

Saat sahur konsumsilah bahan makanan yang mengandung protein. Terutama yang terdapat pada telur, susu dan daging. Sebaiknya pilih daging ayam tanpa lemak dan pilih bagian lulur dalam untuk daging sapi. Makanan berprotein tinggi mampu meningkatkan imunitas tubuh.

Agar tak mudah terhidrasi, tubuh membutuhkan cairan yang cukup. Selain minum air putih, cairan bisa didapat dari buah-buahan yang mengandung banyak air seperti semangka dan jeruk. Konsumsilah buah mendekati waktu imsak.

BECAREFUL
Konsumsi cairan memang penting untuk kesehatan tubuh. Tapi tak semua cairan bagus untuk dikonsumsi. Sebaiknya hindari minum minuman kemasan saat sahur. Minuman kemasan banyak menganudng natrium yang bisa menyebabkan kita mudah haus. Lebih baik bila memilih air ataupun susu murni yang jauh lebih sehat.

Selama puasa Anda bisa menyajikan makanan yang lebih bervariasi. Cara mengolah makanan tidak hanya digoreng tapi juga bisa direbus, dibakar ataupun dipanggang. Pilih lemak sehat seperti minyak zaitun dan minyak kelapa. Karena lemak tersebut membuat pergerakan makanan di perut lebih lambat, sehingga lebih tahan lapar.

Minggu, 14 Juni 2015

TIPS BELANJA BAHAN MAKANAN SEBELUM PUASA

Tips belanja, bahan makanan, puasa, belanja makanan

Bulan Ramadhan sudah makin dekat. Bahan makanan apa aja nih yang perlu disiapin buat persediaan puasa nanti. Harga bahan makanan masuk bulan puasa dipastikan bakal naik. Keadaan ini udah jadi jadwal rutin di Indonesia. Karena alesan ini biasanya para ibu udah nyiapin semua keperluan untuk puasa jauh-jauh hari sebelumnya. Selain mengantisipasi harga bahan makanan yang mendadak naik, bisa juga ngindarin antrian panjang di swalayan pas puasa.

Nggak kebayang kan saat puasa kita harus antri panjang. Khusus bahan makanan kering seperti beras, minyak goreng, bumbu kering bisa dibeli jauh-jauh hari. Biasanya beberapa bahan makanan yang sering ngalamin kenaikan harga yaitu beras, telur, gula pasir, minyak goreng, cabai, bawang merah, bawang putih dan daging.

Saat ini produk holtikultura bawang merah lagi ngalamin kenaikan harga yang cukup drastis. Kenaikan harga bawang merah ternyata bisa sampai dua kali lipat. Penyebabnya terjadi karena pada saat bersamaan produk bawang merah lagi masuk musim tanam.

Kenaikan harga bahan makanan ini biasanya dipicu sama perubahan harga Bahan Bakar Minyak (BBM). Selain itu juga karena mengalami peningkatan biaya produksi pangan dari tingkat petani akibat mundurnya musim tanam. Jadi penting loh buat nyiapain keperluan jauh-jauh hari. Tapi tetep barang yang dibeli juga nggak perlu berlebihan.

1.      Beli sesuai kebutuhan
Bahan makanan tertentu kayak minyak goreng, gula dan beras punya masa simpan yang lebih lama. Bahan makanan jenis ini bisa bertahan sampai satu bulan kedepan. Meski punya masa simpan yang lebih lama tapi kita juga harus merhatiin jumlah kebutuhan. Barang terlalu lama disimpan juga nggak bagus. Tempat penyimpanan juga harus bersih agar bahan makanan nggak mudah rusak.

2.      Manfaatkan diskon dan promo
Mendekati hari raya gini banyak toko bahkan swalayan yang ngadain promo belanja atau diskon. Kesempatan ini nih yang bisa dimanfaatin untuk ngedapetin harga bahan makanan murah. Untuk promo kita bisa beli barang lebih dari satu dengan harga murah. Keuntungan punya kartu member harga bisa dapet potongan lagi. Promo atau diskon biasanya udah disebar jauh-jauh hari lewat media cetak, media eletronik maupun media sosial.

3.      Cek tanggal kadaluarsa
Saat diskon dan promo bertebaran kita seringkali lupa buat ngecek tanggal expired. Ini penting loh apalagi banyak bahan makanan yang didiskon biasanya mendekati tanggal kadaluarsa. Kalau bahan makanan masih ingin disimpan dalam waktu beberapa bulan, sebaiknya pilih tanggal kadaluarsa yang lebih lama. Tapi kalau ingin segera dikonsumsi dalam waktu dekat, promo buy 1 get 1 free bisa dimanfaatin.

4.      Beli di pasar tradisional
Untuk bahan makanan segar seperti ikan, daging, telur, sayur sebaiknya beli di pasar tradisional. Bahan makanan jenis ini lebih fresh dan bakal terus ganti tiap hari di pasar tradisional daripada di pasar swalayan. Tapi tetep aja kita harus pinter-pinter milih jenis ikan yang segar. Kita bisa belanja di pasar tradisional untuk keperluan makan beberapa hari kedepan. Simpan bahan makanan segar pada lemari es atau freezer biar lebih tahan lama. 

5.      Catet keperluan
Pas belanja kita seringkali lupa. Apalagi kalau udah nemuin promo atau diskon dan mendadak keranjang belanja udah penuh. Nah ini perlu jadi perhatian nih karena kita seringkali nggak sadar kalo udah banyak masukin bahan makanan apalagi kalau diskon. Sebaiknya catet keperluan belanja yang memang kita butuhkan. Selain berlebihan keadaan ini bikin kita merogoh kocek makin dalem.

Selasa, 02 Juni 2015

HABISKAN SEGERA SUSU UHT SETELAH DIBUKA

susu UHT, susu segar, cara menyimpan susu UHT

Saat ini begitu banyak produsen susu segar yang memanfaatkan teknik sterilisasi dengan cara Ultra higt temperature (UHT). Biasanya kita menemukan susu UHT pada susu dengan kemasan kotak. Teknik UHT memiliki kualitas yang lebih baik dibandingkan dengan teknik pasteurisasi. Namun, tetap saja susu UHT juga perlu penyimpanan yang tepat agar tidak mudah rusak.

Sebenarnya proses UHT merupakan perbaikan dari Ultra-Pasteurized. Perbedaannya, susu pateurisasi dipanaskan dalam suhu 72 derajat celcius dalam waktu 15 detik. Tujuannya untuk menghilangkan bakteri dan mikroorganisme. Hanya saja metode ini dianggap tidak mematikan seluruh sopra yang terdapat pada susu. Meskipun kandungan gizinya juga tidak jauh berbeda dengan susu UHT.

Susu sapi yang baru saja diperah berpotensi tidak steril dan mengandung kuman dari tubuh sapi. Oleh karena itu, upaya sterilisasi dilakukan dengan memilih metode UHT untuk menghilangkan kuman yang terdapat pada susu.

Prosesnya, susu yang sudah diperah kemudian dipanaskan hingga 135 derajat celcius selama tiga detik. Selain untuk menghilangkan bakteri dan mikroorganisme yang terdapat pada susu, proses pemanasan ini bertujuan untuk memastikan bahwa tidak ada vitamin dan protein yang rusak.

Dari sekian banyak teknik pemrosesan susu, teknik kombinasi suhu tinggi dan waktu singkat adalah metode terbaik. Karena tidak sampai merusak kandungan gizinya. Setelah itu barulah susu didinginkan dalam suhu 4-5 derajat celcius.

Susu segar dianggap sebagai susu yang paling baik diantara susu lain karena memiliki tingkat kemurnian yang paling tinggi. Kandungan gizinya juga lebih lengkap dan alami. Susu segar memiliki cita rasa paling lezat karena asam lemaknya tidak rusak meskipun telah melalui proses pengawetan.

Disamping itu susu adalah jenis bahan pangan yang mudah rusak akibat mikroba yang membahayakan kesehatan. Karena susu merupakan tempat berkembang yang baik bagi mikroorganisme. Oleh karena itu, susu UHT yang telah diproses harus berada pada lingkungngan yang aseptis atau steril terbebas dari mikroba.
Kemasan susu UHT dibuat aseptik multilapis dan kedap udara sehingga bakteri tidak mudah masuk. Kemasannya juga harus terlindung dari kedap cahaya agar tidak merusak kesegaran susu.

Susu yang telah dibuka mudah terkontaminasi oleh bakteri. Oleh karena itu, setelah dibuka sebaiknya susu langsung diminum karena hanya bisa bertahan beberapa jam pada suhu ruang. Kalaupun ingin disimpan biasanya hanya bertahan maksimal tiga sampai empat hari pada lemari pendingin dengan suhu 4 derajat celcius.

Sebelum membuka kemasan, susu UHT bisa disimpan selama berbulan-bulan pada suhu ruang. Selama kotak kemasan masih bagus susu aman dikonsumsi. Sebaiknya konsumsi susu sesuai dengan kebutuhan. Jika hanya minum susu sendiri coba pilihlah kemasan susu UHT berukuran 200-250 ml yang sekali minum. Namun jika diminum bersama keluarga sebaiknya pilih yang 1 liter.  

Susu sangat baik diminum oleh semua usia. Namun susu UHT tidak dianjurkan untuk anak usia dibawah 12 bulan. Karena susu yang paling baik untuk anak yang baru lahir adalah air susu ibu (ASI). Setelah berusia 1 tahun dalam masa penyapihan barulah anak diperkenalkan dengan jenis susu yang berasal dari hewan.

Susu mengandung semua zat gizi penting yang dibutuhkan oleh tubuh. Susu bermanfaat untuk proses pertumbuhan, metabolisme dan pergantian sel-sel yang rusak. Namun, para ahli gizi tidak merekomendasikan susu sebagai sumber gizi utama. Setelah usia 1 tahun, susu hanya sebagai makanan tambahan pada anak. Makanan pokok hampir sama dengan makanan keluarga dengan konsentrasi lebih lunak.